Translate

Ilmu Komunikasi - Public Relations
Saturday, July 16, 2022

Contoh Advertorial Kampus

Hai Semuanya 😊

Pada artikel sebelumnya sudah membahas tentang Mengapa Public Relations Harus Digital
Dalam artikel tersebut salah satu kemampuan di media digital yang diperlukan PR adalah advertising copywriting.

Advertising Copywriting

Kemampuan advertising copywriting diperlukan karena tugas PR saat ini tidak hanya membuat press release, membuat campaign, CSR (Corporate Social Responsibility), media relations, dan lainnya. Tetapi seorang PR juga harus bisa membuat naskah iklan atau promosi. 

Dengan iklan atau promosi yang baik tentunya akan mendatangkan tidak hanya keuntungan secara material untuk perusahaan, tetapi juga peningkatan awareness produk/jasa serta citra perusahaan. Saat ini advertising juga banyak dipadukan dengan editorial yang dikenal dengan advertorial

Advertorial

Bentuk advertorial lebih banyak disenangi karena bentuknya tidak hanya sekedar mempromosikan tetapi juga terdapat informasi atau manfaat yang diberikan oleh penulisnya. Terlebih di zaman sekarang masyarakatnya lebih selektif dalam memilih produk/jasa yang ditawarkan sehingga pendekatan yang dilakukan perusahaan tidak lagi terbatas pada mempengaruhi kognitif publik tetapi juga afektif publik.

Berikut ini contoh advertorial untuk sebuah kampus

Kelas Karyawan Universitas Esa Unggul, Solusi Untuk Yang Sibuk Bekerja


Pengalaman dan pendidikan menjadi hal yang berperan besar saat melamar pekerjaan. Kedua hal itu sering menjadi bahan pertimbangan perusahaan saat menerima karyawan. Pengalaman bekerja selama bertahun-tahun seringkali menjadi point utama atau nilai plus diri pelamar, akan tetapi hal ini juga sering terhalang oleh minimum pendidikan yang ditempuh pelamar tersebut. 


Di Indonesia, khususnya JaBoDeTaBek, sudah banyak tersedia tempat untuk menempuh pendidikan tingkat lanjut, baik yang disediakan oleh pemerintah atau dari lembaga swasta. Kampus-kampus dengan jurusan yang terakreditasi sudah banyak tersebar, mereka tidak hanya menawarkan pembelajaran yang bermutu tetapi juga fleksibilitas dalam belajar salah satunya menyediakan kelas karyawan bagi para pekerja yang ingin melanjutkan studi S1 atau S2.


Para pekerja atau karyawan yang disibukkan dengan aktivitas kantor, kini dapat melanjutkan studi S1 atau S2 dengan mengikuti kelas karyawan. Dalam kelas karyawan mahasiswa bisa memilih jam belajar pada malam hari atau Sabtu. Sehingga mahasiswa tetap dapat menjalani perkuliahan tanpa menggangu jam kerja.


Salah satu kampus yang menyediakan kelas karyawan adalah Universitas Esa Unggul, selain kelas reguler yang banyak diminati. Kelas karyawan Universitas Esa Unggul juga menjadi pilihan favorit para pekerja yang ingin melanjutkan studi.


Kelas karyawan Universitas Esa Unggul menyediakan program S1 dan S2 dengan jurusan yang sudah terakreditasi. Program S1, jurusan yang terakreditasi A antara lain, Manajemen, Akuntansi, Marketing Komunikasi, Jurnalistik, Hubungan Masyarakat (Public Relations), Penyiaran (Broadcasting), Hukum, Teknik Informatika, Ilmu Gizi, dan Desain Produk. Adapun jurusan yang terakreditasi B antara lain, Psikologi, Teknik Industri, Perencanan Wilayah & Kota, Sistem Informasi, DKV (Desain Komunikasi Visual), Desain Interior, Keperawatan, Farmasi, Fisioterapi, PGSD (Pendidikan Guru SD), dan Pendidikan Bahasa Inggris.


Sedangkan untuk program S2, yang terakreditasi A yaitu Magister Manajemen (MM). Terakreditasi B ada Magister Akuntasi (MAksi), Magister Administrasi Publik (MAP), Magister Hukum (MH), Magister Administrasi Rumah Sakit (MARS), dan Magister Komunikasi (MIkom).


Selain jurusan yang terakreditasi, kelas karyawan Universitas Esa Unggul memberikan pilihan waktu kuliah yang fleksibel. Dengan dibantu sistem pembelajaran online E-Learning, yaitu proses belajar mengajar melalui Multi Acces Learning (MAL) dimana bahan ajar, diskusi, tugas dan kuis diakses di internet 24 jam sehari, maka waktu kuliah yang bisa dipilih oleh mahasiswa antara lain:

-Kelas Malam (Senin – Jumat): Jam 19.00 – 21.30 WIB + E-Learning
-Kelas Sabtu Pagi: Jam 07.00 – 14.30 WIB + E-Learning
-Kelas Sabtu Siang: Jam 14.30 – 22.00 WIB  + E-Learning


Dan untuk menunjang kegiatan perkuliahan tersebut, terdapat beragam fasilitas kampus yang bisa digunakan oleh mahasiswa, seperti laboratorium komputer, laboratorium mac book, studio televisi, perpustakan, BI Corner, kantin, dan Klinik Esa Medhika.


Advertorial PR, Digital PR
Studio Televisi

Advertorial PR, Digital PR
Perpustakaan
Advertorial PR, Digital PR
Laboratorium Mac Book

Dengan kualitas perkuliahan tersebut, biaya kuliah yang dikenakan tetap terjangkau dan bisa dicicil. Untuk Program S1 dari lulusan SMU/K, Paket C sederajat biaya kuliah perbulan sudah termasuk SPP, SKS, dan Ujian dimulai dari Rp 1.600.000 dan pembayaran uang pangkal yang dapat dicicil 2 kali dimulai dari Rp 4.000.000. Kemudian, untuk program S2 biaya kuliah perbulan sudah termasuk SPP, SKS, dan Ujian dimulai dari Rp 1.600.000 dan pembayaran uang pangkal yang bisa dicicil 2 kali dimulai dari Rp 5.000.000. Biaya kuliah ini bisa lebih besar karena sesuai dengan jurusan yang dipilih mahasiswa.


Agar mudah dijangkau oleh mahasiswanya, maka kelas karyawan Universitas Esa Unggul menyediakan kelas ini di 4 kampus miliknya, yaitu:

-Kampus Jakarta (Utama) di Jl. Arjuna Utara No.9, Kebon Jeruk.
-Kampus Tangerang di Jl. Citra Raya Boulevard, Citra Raya, Tangerang.

-Kampus Serpong di Majestic Point Serpong, Jl. Raya Legok, Serpong.
-Kampus Bekasi di Jl. Harapan Indah Boulevard No.4, Kota Harapan Indah, Bekasi.


Tidak hanya kemudahan untuk akses ke kampus, kelas karyawan Universitas Esa Unggul juga memberikan kemudahan untuk melakukan pendaftaran. Pendaftaran dapat dilakukan dengan datang ke kampus ataupun secara online melalui WhatsApp dengan menghubungi nomer WA masing-masing kampus. Informasi lebih lanjut mengenai pendaftaran dapat diakses melalui link https://kk.esaunggul.ac.id/pendaftaran-mahasiswa-baru.


Kini para karyawan yang ingin melanjutkan studi, bisa dengan mudah dan nyaman untuk berkuliah karena kampus seperti Universitas Esa Unggul telah menyediakan kelas karyawan yang terakreditasi tak kalah dari kelas reguler lainnya.


Demikian contoh advertorial kampus dan untuk memahami lebih baik pembahasan ini, berikut video tentang advertorial.



Demikian artikel kali ini


Semoga bermanfaat~ 💖


Sumber referensi:

Jemat, Abdurrahman (2020). Modul Public Relations Writing : Latihan Menulis Advertorial. Universitas Esa Unggul, Jakarta. 

Rachmat, Ikbal & Haryati, Euis (2020). Modul Digital Public Relations : Tugas dan Keterampilan Humas Era Internet. Universitas Esa Unggul, Jakarta. 

https://kk.esaunggul.ac.id/

https://www.esaunggul.ac.id/

15 komentar:

 
Top